Nah,kalau sebelumnya ada Resep Bakso Jamur, kali ini kita akan Berbagi dan mencoba membuat Brownies Kukus dengan Resep Brownies Kukus di bawah ini. Brownies ini akan lebih spesial karena kita akan menggunakan bahan dasar Coklat.
Tentu Brownies ini akan sangat lezat dan disukai oleh anak-anak Anda di rumah. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk, berikut adalah Resep Brownies Kukus Coklat selengkapnya:
Bahan-bahannya :
1. Telur 6 butir
2. Gula 225 gram
3. Vanili secukupnya (saya : 1/2 sdt)
4. Garam secukupnya (saya : 1/4 sdt)
5. Emulsifier 1/2 sdt teh
6. Terigu 125 gram, ayak, aduk rata dengan coklat bubuk (saya : aduk rata dulu, diayak saat dimasukkan ke adonan)
7. Coklat bubuk 50 gram, ayak, aduk rata dengan terigu
8. Minyak 175 ml
9. Dark Cooking Cokelat 100 gram, lelehkan, campur dengan minyak
10. Susu Kental Manis (SKM) 75 ml (saya : gak pake) ganti dengan meses atau dcc tp terkadang pake sesuai dengan permintaan customer :)
Caranya :
Kocok telur, gula, emulsifier, dan vanili hingga mengembang, masukkan garam kocok lagi sebentar.
Masukkan campuran tepung terigu dan cokelat bubuk sambil diayak, aduk perlahan hingga rata.
Masukkan campuran minyak dan DCC, aduk hingga rata.
Sisihkan sepertiga bagian adonan, beri SKM, aduk rata. (saya : bagi adonan menjadi 2 )
Bagi 2 adonan tanpa SKM, bagian I kukus selama 10 menit, tambahkan adonan dengan SKM selama 10 menit, terakhir masukkan adonan sisa tanpa SKM, lanjutkan mengukus selama kurleb 20 menit. Angkat. (saya : masukkan adonan I kukus selama 10 menit, tambahkan / taburkan meises atau DCC yang sudah di iris, masukkan adonan II, lanjutkan mengukus hingga kurleb 20 - 30 menit. angkat)
Tambahkan hiasan sesuai dengan sekera Anda.
Nah, semoga informasi tentang Resep Brownies Kukus Coklat bermanfaat untuk Anda. Anda tidak bolen menunda untuk membuat brownies ini, karena bisa dijamin Anda akan ketagihan dengan rasanya yang lezt.
Description: Resep Brownies Kukus Coklat
Rating: 4.5
Reviewer: Syaban Kecil -
ItemReviewed: Resep Brownies Kukus Coklat
resep nya keren banget. terima kasih telah berbagi resep pembuatan brownies yang nikmat
BalasHapus